Media NU Pakuniran Berita Mendekati Pilkada, Ketua MWCNU Pakuniran Himbau dengan Tegas Untuk Memilih Paslon …

Mendekati Pilkada, Ketua MWCNU Pakuniran Himbau dengan Tegas Untuk Memilih Paslon …

Pakuniran,medianupakuniran.com –
Mendekati pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tanggal 27 Nopember 2024, Tim Sukses (Timses) dari semua Pasangan Calon (Paslon) telah banyak melancarkan manuver politik sesuai ciri khas dan kreativitasnya masing-masing dengan tujuan untuk meyakinkan dan menarik hati rakyat agar memilih paslon yang mereka unggulkan.

Menyikapi bijak situasi politik menjelang Pilkada tersebut, Ketua Tanfidziyah MWCNU Pakuniran M. Qosimur Ridlo, S. Ag., menghimbau dengan tegas untuk memilih Paslon yang sesuai dengan suara hati masing-masing dan tetap menjaga jalinan ukhuwah islamiyah dalam wadah organisasi Nahdlatul Ulama.

“Terkait politik dan situasi terkini mendekati Pilkada, saya himbau kepada seluruh warga nahdliyin di wilayah MWCNU Pakuniran untuk lebih sabar dan berhati-hati dalam ber medsos, khususnya di Group WhatsApp (WA) MWCNU Pakuniran,” tegasnya saat diwawancara media ini, Jumat (27/9/2024).

“Tolong juga usahakan untuk tidak share gambar Paslon tertentu dan berkampanye di group demi kenyamanan dan keharmonisan bersama, karena kita semua sudah pasti punya pilihan sendiri dan sebagian anggota group tentu pilihannya ada yang berbeda, mari kita hormati perbedaan menuju pendewasaan berdemokrasi,” tambahnya.

Lebih lanjut ia menyampaikan, bahwa untuk saat ini dirinya bersama pengurus ingin lebih fokus berbenah dalam berorganisasi dan merenovasi Kantor MWCNU Pakuniran yang kondisinya sudah rusak berat dan harus segera ditindak lanjuti bersama.

“Biarkan proses Pilkada berjalan sesuai prosedur yang ditetapkan, mari kita fokuskan kegiatan kita pada penggalangan dana demi lancarnya proses pengerjaan renovasi kantor MWCNU kita. Semoga kantor NU cepat selesai, dimudahkan prosesnya dan perjuangan kita ini dicatat oleh Allah SWT sebagai amal ibadah bagi kita semua. Amiin,” pungkasnya.

Reporter: Dyt
Editor: Redaksi

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Post