![]()
Pakuniran,medianupakuniran.com – Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bunga Hati, Desa Bucor Kulon, melakukan kunjungan peningkatan kapasitas ke BUMDes Tanjung Sari, Pakuniran, pada Rabu malam (12/11/2025), pukul 19.30 WIB. Meskipun diguyur hujan, semangat para pengurus tidak surut untuk saling belajar dan memperkuat kerja sama antar lembaga desa.
Kegiatan ini tampak dihadiri oleh Direktur/Ketua BUMDes Bunga Hati, Abdul Bari Jailani bersama jajaran pengurus, Direktur/Ketua BUMDes Tanjung Sari, Ahmad Muzamil beserta timnya.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pengelolaan BUMDes, memperkuat tata kelola kelembagaan, serta mengoptimalkan potensi ekonomi desa.
Ketua BUMDes Bunga Hati, Abdul Bari Jailani, menyampaikan bahwa kunjungan ini diharapkan dapat menjadi momentum perbaikan dan peningkatan kualitas pengelolaan BUMDes.
“Tujuan kami sederhana yaitu ingin memperluas pengetahuan, memperkuat tata kelola, dan menggali potensi desa. Kunjungan ini bukan sekadar belajar, tetapi juga membangun hubungan antara lembaga BUMDes. Syukur-syukur dapat terjalin kerja sama antar BUMDes se-Kecamatan Pakuniran untuk pembangunan desa yang lebih baik,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua BUMDes Tanjung Sari, Ahmad Muzamil, menegaskan bahwa kolaborasi adalah langkah penting menuju kemajuan bersama.

“Ini adalah langkah awal bersama untuk menjadi lebih baik. Kita sama-sama belajar, tidak ada yang merasa lebih pintar atau menggurui,” ungkapnya.
Selain peningkatan kapasitas, pertemuan ini juga membahas isu strategis terkait ketahanan pangan, sesuai dengan arahan dan mandatori Presiden Republik Indonesia, suasana kunjungan berlangsung santai, serius dan penuh makna.
Kontributor: Umar
Editor: Redaksi





