Pakuniran,ππππππ£πͺπ₯ππ πͺπ£ππ§ππ£.ππ€π’ — Hari Jumat (20/10/2023), tepatnya H-2 menjelang pelaksanaan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2023, Ketua Panitia Ahmad Sutikno bersama anggota begitu bersemangat dan kompak dalam mempersiapkan lokasi acara. Bahkan, mereka rela pulang sampai larut malam demi untuk memastikan segala kesiapannya.
Dibawah komando dan arahan Ketua Sutikno, Panitia sangat cepat merespon dan langsung melaksanakan tugas yang diberikan. Mereka tampak begitu bersemangat menyambut Hari Santri 2023.
βAlhamdulillah, persiapan lokasi peringatan HSN 2023 sudah 90 β , ini berkat kekompakan semua panitia dan pengurus MWCNU Pakuniran. Mereka terus saling koordinasi dengan baik. Untuk acara puncak pada hari Ahad (22/10) akan diisi dengan berbagai atraksi Pagar Nusa (PN) sekaligus launching seragam media NU Pakuniran,β ungkap Sutikno
Selain itu ia juga menghimbau kepada semua panitia, bahwa pelaksanaan gladi bersih akan dilaksanakan pagi hari menjelang H-1, Hal ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan petugas acara pada peringatan HSN 2023.
“Berkaitan dengan Gladi bersih besok H-1, diharapkan semua komponen Kegiatan hadir di lapangan Pakuniran
Jam 7.30 sampai selesai” tegasnya.
Ditempat yang sama, Subhan, salah satu panitia HSN 2023 menyampaikan, bahwa setiap tahun NU Pakuniran selalu kompak bersama dalam melaksanakan semua tugas yang di amanahkan oleh organisasi.
“Saya bangga, NU Pakuniran selalu kompak dalam hal kebaikan, selamat HSN 2023, Semoga pelaksanaan sukses sesuai tema “Jihad Santri Jayakan Negeri,” tandasnya.
Selesai persiapan acara, Lokasi lapangan Pakuniran langsung di ratakan dengan air untuk mencegah polusi debu saat hari pelaksanaan.
Redaksi
Editor : Hdyt